Demokrat Digoda PDIP untuk Dukung Ganjar dengan Tawaran Cawapres, AHY: Saya Menghormati

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP mulai memberikan sinyal kepada Partai Demokrat dengan mengiming-imingi kursi cawapres Ganjar kepada Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Pipin L Hakim
Sabtu, 10 Juni 2023 | 12:56 WIB
Demokrat Digoda PDIP untuk Dukung Ganjar dengan Tawaran Cawapres, AHY: Saya Menghormati
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Rabu (7/6/2023). (Suara.com/Novian)

SUARA PEKANBARU - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP mulai memberikan sinyal kepada Partai Demokrat dengan mengiming-imingi kursi cawapres Ganjar kepada Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Godaan halus kepada AHY tersebut, guna Partai Demokrat menyatakan dukungan mereka ke Ganjar Pranowo yang diusung menjadi capres oleh mereka.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto sempat melemparkan celetukan di hadapan awak media di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (9/6/2023), bahwa pihaknya mengajak Demokrat untuk mendukung Ganjar.

Saat itu, Hasto mengakui pihaknya menawarkan dengan kerendahan hati kepada Demokrat untuk bekerja sama satu di antaranya dalam bentuk dukungan terhadap Ganjar.

Baca Juga:Kisah Elias Dolah, Kena Karma Cedera karena Langgar Rachmat Irianto di Final Piala AFF 2020

Elektabilitas Ganjar pun dinilai naik karena diumumkan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Hasto pun mengungkapkan partainya telah menjalin komunikasi dengan partai lainnya secara intens, baik dengan Golkar, Gerindra, Demokrat, dan PKB.

Sementara itu, Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyatakan, partainya membuka pintu kepada AHY untuk menjadi cawapres Ganjar Pranowo.

Selain AHY, terdapat nama-nama lain calon pendamping Ganjar, seperti Menkopolhukam Mahfud MD hingga Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

"Kalau boleh saya sebut yang ada di media, Pak Mahfud MD sudah masuk namanya (sebagai kandidat cawapres). Pak Erick Thohir, Pak Ridwan Kamil, Pak Sandiaga Uno, kemudian ada Pak AHY ya, kan?," ucap Puan Maharani di Sekolah Partai PDI Perjuangan, Selasa (6/6/2023).

Baca Juga:Menakjubkan! Berikut 4 Rekomendasi Wisata Paralayang Terbaik di Indonesia

Puan menambahkan, nama-nama bakal cawapres termasuk AHY itu punya kelebihannya masing-masing, sehingga akan dipertimbangkan lebih lanjut.

Menanggapi itu, AHY mengakui bahwa ia tak menutup diri untuk bekerja sama dengan siapapun, sebab politik harus dinamis dan cair.

"Saya menghormati siapapun yang memberikan pernyataan. Bagi saya, demokrasi adalah ruang yang bebas, ruang yang luar untuk hadirnya gagasan-gagasan semacam itu," kata AHY kepada wartawan di DPP Demokrat, Rabu (7/6/2023).

Senada dengan Ketua Badan Pembina Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron menyampaikan ucapan terimakasih kepada PDIP, yang telah menunjukkan keinginan untuk menggandeng AHY.

Herman menilai tawaran PDIP itu menunjukkan bahwa kaliber AHY sangat besar, sehingga dicari-cari oleh berbagai pihak sebagai bakal cawapres. (*)

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Berita

Terkini

Tampilkan lebih banyak