Lolly Anak Nikita Mirzani Enggan Kembali ke Indonesia, usai Aibnya Dibongkar sang Ibunda

Perseteruan sang ibu dan anak ini sangatlah rumit, kini kabarnya Lolly dikabarkan menolak kembali ke tanah air Indonesia.

Fauziah Fitriani
Senin, 05 Juni 2023 | 12:57 WIB
Lolly Anak Nikita Mirzani Enggan Kembali ke Indonesia, usai Aibnya Dibongkar sang Ibunda
Potret Nikita Mirzani dan anaknya Laura Meizani (Instagram/@nikitamirzanimawardi_172 dan @1aurabd)

SUARA PEKANBARU – Konflik antara Nikita Mirzani dan putrinya, Laura Meizani atau yang akrab disapa Lolly, kini semakin memanas setelah aibnya dibongkar oleh Nikita di media sosial.

Lolly sangat emosi akan hal tersebut hingga dirinya menyatakan kekecewaan terhadap Nikita Mirzani sangat mendalam.

Dalam satu pernyataan, dirinya mengaku bahwa Nikita Mirzani telah mempermalukan Lolly di depan umum dan mempertanyakan perlakuan buruk yang dideritanya.

Lolly merasa diperlakukan sangat tidak adil dan tidak dihargai sebagai anaknya. Dirinya juga mengatakan bahwa lingkungan Nikita Mirzani tidak sehat.

Baca Juga:Kawal Sidang MK Soal UU Ciptaker, Massa Buruh Padati Area Patung Kuda Jakpus

"MIMI SURUH AKU PULANG ABIS MEMPERMALUKAN AKU DI DEPAN UMUM? JANGAN BERHARAP AKU PULANG BALIK LAGI DI LINGKUNGAN TOXIC. MIMI MAU SURUH AKU APALAGI DI INDONESIA?," tulis Lolly pada Instagram storynya (4/6/2023).

Dirinya mengatakan bahwa sangat sakit hati, Lolly mengaku bahwa ia sudah hilang respect kepada orang tuanya. Lolly menuliskan pada Instagram storynya dirinya dijadikan musuh sendiri seumur hidup.

Lolly juga menyampaikan kekecewaannya karena ibunya memperlihatkan sisi buruknya di media sosial, menjadikannya bahan ejekan publik.

Dalam pernyataan, Lolly juga mengungkapkan hadapannya kepada Nikita Mirzani agar sang ibunda menyadari kesalahannya dan memahami penting lingkungan yang baik.

Dirinya juga mengaku bahwa dirinya tidak membutuhkan uang, karena uang tidak membuatnya bahagia, dirinya tidak mempan diberikan uang oleh sang ibunda.

Baca Juga:9 Pesepak Bola Asia Tenggara Akan Ramaikan Liga 1 Indonesia Musim 2023-2024

Ia juga memaafkan Nikita Mirzani walaupun sang ibunda tidak pernah meminta maaf kepada putrinya tersebut.

"AKU UDAH MAAFIN MIMI WALAUPUN MIMI GA PERNAH MINTA MAAF. AKU GAMAU JADI ANAK DURHAKA, JUSTRU MIMI YANG DURHAKA SAMA ANAK!," kata Lolly yang ditulis melalui Instagram storynya.(*)

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Hiburan

Terkini

Tampilkan lebih banyak