Suara Pekanbaru.id - Usai FIFA membatalkan pelaksanaan drawing (pengundian) Piala Dunia U-20 di Bali pada 31 Maret 2023, Erick Thohir mendapat tugas khusus dari Presiden Joko Widodo untuk menuntaskan permasalahan.
Ketua Panitia Lokal (LOC) Piala Dunia U-20 2023 Erick Thohir akan menemui pejabat Federasi Sepakbola Internasional (FIFA) untuk membahas status Indonesia sebagai tuan rumah, hari ini Rabu (29/3/2023) waktu setempat.
Tempat pertemuan Erick dan pejabat FIFA yang pada awalnya berlangsung di markas FIFA di Kota Zurich, Swiss.
Sebagaimana dikutip dari laman PMJ News Rabu (29/3/2023). Simak selengkapnya.
Baca Juga:Waspada! Jangan Sampai Wabah Flu Burung Masuk Kota Pekanbaru
Namun, terdapat informasi pertemuan akan dilangsungkan di Doha, Qatar.
Sebagai informasi, alasan pembatalan tersebut diduga lantaran penolakan pemerintah provinsi Bali terhadap keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U-20 2023.
Perlu diketahui, Jokowi menyampaikan, FIFA telah mengetahui adanya penolakan-penolakan terhadap keikutsertaan Israel dalam Piala Dunia U-20.
Maka dari itu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir diutus untuk menemui tim FIFA untuk mencari penyelesaian terbaik.
"Saat ini FIFA juga telah mengetahui adanya penolakan-penolakan terhadap keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U-20," lanjutnya.
"Untuk itu, saya telah mengutus Ketum PSSI Bapak Erick Thohir untuk bertemu dengan Tim FIFA untuk mencari penyelesaian terbaik, mencari solusi terbaik," kata Jokowi.(*)